Jelajah

Kebakaran Hutan Landa Ponorogo Sasar 2 Hektar Hutan Lindung di Desa Nglurup Sampung

Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) kembali terjadi di Ponorogo. Hutan lindung seluas dua hektar milik perhutani di Dukuh Janti Desa Nglurup Kecamatan Sampung hangus terbakar pada, Rabu (2/8).

Banyaknya daun dan kayu yang kering ditambah angin yang begitu kencang membuat api cepat menyebar yang berada di petak 95 RPH Tulung BKPH Sumoroto KPH Madiun tersebut. Hingga sempat membuat anggota BPBD Ponorogo serta Polsek dan Koramil Sampung kewalahan memadamkan api.

Aiptu Ahmad Saifudin Kanit Sabhara Polsek Sampung mengatakan, api diduga dari warga yang awalnya membakar sampah untuk membuka lahan. Namun, api sisa pembakaran belum mati sepenuhnya hingga merembet ke hutan.

Saifudin mengaku, dalam memadamkan kobaran api petugas mengalami kesulitan. Pasalnya medan yang sulit ditambah alat yang digunakan untuk memadamkan api menggunakan alat manual dan terbatas. Sementara itu, anggota Pusdalop BPBD Ponorogo Gemilang Aditya Mardhana mengatakan, dari hasil pemetaan ditemukan ada 9 titik api, 2 diantaranya berada di puncak gunung dan sisanya tersebar di bawah bukit.

Menurutnya untuk 6 titik bisa dipadamkan, sedangkan dua titik berada di atas bukit tapi juga sudah padam. Selain di lokasi tersebut, kebakaran juga terjadi di Dukuh Bayem Desa Kunti Kecamatan Sampung. Tak hanya itu disaat bersamaan kebakaran hutan juga terjadi di Desa Prayungan Kecamatan Sawoo dan Desa Ngilo-ilo Kecamatan Slahung.