HeadlineJelajah

Pertamina Belum Wajibkan Beli LPG 3 Kg Pakai KTP

Meski beberapa pangkalan di Kabupaten Ponorogo memberikan syarat membeli gas 3 Kg harus disertai KTP, namun ternyata belum sebuah keharusan.

“Saat ini memang sedang persiapan dan pendataan, jadi pertama masih belum ada kewajiban apalagi pembatasan mengenai pembelian dengan menggunakan KTP,” kata Muhammad Salman Al Farisi, Sales Branch Manager Rayon VI Kediri PT Pertamina.

Diakui jika Juli lalu sudah dimulai pendataan dan sosialisasi dan jika konsumen menolak memberikan fotokopi KTP, tetap dilayani. Pendataan dilakukan agar LPG bersubsidi dikonsumsi oleh rumah tangga prasejahtera, UMKM, nelayan, dan petani sasaran, sesuai Keputusan Menteri ESDM tanggal 27 Februari 2023. Adapun pangkalan yang sudah memberlakukan, juga lebih bagus dan tetap dijamin keamanan data data pengguna.

Sekedar informasi nantinya warga masyarakat yang berhak mendapatkan LPG 3 Kg subsidi datang ke pangkalan menunjukkan nomor induk kependudukan (NIK) dalam KTP yang akan di input ke dalam website subsiditepat.mypertamina.id/lpg yang terkoneksi ke dalam database dari pensasaran percepatan penanganan kemiskinan ekstrem (P3KE) milik kementerian sosial. (yd/rl/ab)