Jelajah

Sirkuit Balap Motor di Ponorogo Akan Dibangun di Kelurahan Kadipaten Babadan

Pemerintah Sugiri Lisdyarita akan membangun sirkuit balap motor pada tahun ini. Rencana pembangunan lintasan balap motor itu sudah masuk pembiayaan di APBD 2022 dengan nilai sekitar Rp 2 miliar. Judha Slamet Sarwo Edi Kepala Dinas Kebudayaan pariwisata pemuda dan olahraga raga mengatakan, kemungkinan anggaran 2 milyar ini sebagai tahap awal pembangunan di tahun 2022, Pasalnya dana tersebut untuk masterplan dan studi kelayakan sirkuit . 

Pihaknya menggandeng Universitas Brawijaya Malang untuk melakukan hal itu, Judha mengungkapkan saat ini pihaknya sedang menyinkronkan keinginan penggemar balap motor di Ponorogo. Pengerjaan fisik direncanakan pada bulan Juli 2022, nantinya sirkuit tersebut direncanakan untuk memfasilitasi 3 ajang balap, yakni motocross drag race dan road race. 

Pemkab menyiapkan lahan 11 hektar yang merupakan asetnya, yakni di Kelurahan Kadipaten Babadan, sehingga pemilihan di lokasi utara wengker park Dialihkan, karena faktor kurang luasnya lahannya, sementara Pihaknya juga berharap nantinya sirkuit itu digunakan menjadi spot wisata baru di Ponorogo.