Jelajah

2 Rumah di Dukuh Galih Desa Baosan Lor Ngrayun Diterjang Tanah Longsor, Tembok Kamar Jebol

Sedikitnya 2 rumah di dukuh Galih desa Baosan Lor Ngrayun Ponorogo rusak karena diterjang tanah longsor. Rumah tersebut masing-masing milik Sukadi dan Kabul dimana dinding rumahnya jebol akibat musibah yang terjadi pada Sabtu siang, 25/3/2023 sekitar jam 13.00 WIB.

Untungnya tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. Kamituwo dukuh Galih, Jurianto mengatakan wilayahnya saat itu diguyur hujan deras sehingga tebing yang ada di belakang rumah mereka longsor. 

Ahad pagi, 26/3/2023 warga setempat langsung melakukan gotong-royong untuk membersihkan material tanah yang masuk ke dalam rumah. Untuk sementara, kedua warganya yang terdampak itu, masih bisa menempati rumahnya tapi jika hujan datang lagi dengan intensitas lama dan deras diminta mengungsi.

Sementara tanah longsor dikabarkan  juga terjadi terjadi di desa Binade Ngrayun yang mengakibatkan rumah Nur Widodo, warga dukuh Petung RT 01 RW 03 roboh. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu tapi kerugian ditaksir mencapai Rp 50 juta.