Jelajah

Agustus Bulan Timbang dan Pemberian Vitamin A, Dinkes Sasar Semua Bayi dan Balita di Ponorogo

Dinas kesehatan Ponorogo akan jemput bola datang ke rumah-rumah warga jika ada balita yang tidak hadir dalam program bulan timbang bulan ini. Berdasarkan data ada sekitar 15 hingga 20 persen balita yang tidak pernah mau hadir dalam Posyandu yang digelar lingkungan sebulan sekali.

Lies Suwarni, Kasi kesehatan keluarga dan Gizi masyarakat menjelaskan belum diketahui alasan orangtua tak hadir untuk menimbangkan buah hatinya padahal sangat penting untuk mengetahui tumbuh kembang anak. Apalagi pemerintah sedang giat menurunkan angka stunting dimana masih sekitar 14 persen lebih atau sekitar 7000 balita pertumbuhannya belum optimal.

Dijelaskan dalam program bulan timbang yang dilakukan setiap Februari dan Agustus ini juga ada pemberian kapsul vitamin A untuk bayi dan balita. Targetnya semua bayi dan balita, disasar untuk bisa ditimbang berat badannya juga diberi vitamin secara gratis.Vitamin A sangat penting karena meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit dan infeksi seperti campak dan diare. Selain itu, membantu proses penglihatan dalam adaptasi terang ke tempat yang gelap, serta mencegah kelainan pada sel –sel epitel termasuk selaput lendir mata