Jelajah

3 Warga Kena DB, Pemdes Jimbe Lakukan Fogging Massal di 3 RT

Pasca serangan demam berdarah di lingkungan RT 3 RW 2 Dukuh Setutup desa Jimbe Jenangan, pemerintah desa setempat menggelar fogging Jumat 12 Januari 2024. Bahkan penyemprotan itu bukan hanya satu RT saja melainkan diperluas hingga 3 RT.

Kepala Desa Jimbe, Manto mengatakan penyemprotan fogging diperluas lantaran banyaknya permintaan. Warganya takut jika satu titik saja yang disemprot, nyamuk aedes aegypti bakal pindah ke RT sebelah. Sejauh ini fogging berjalan lancar dimana warga bersedia melakukan swadaya sementara untuk malathion ( obat ) nya mendapat bantuan dari Puskesmas.

Adapun 3 warganya yang kena DB, satu orang sudah sembuh dan 2 lainnya masih dirawat di rumah sakit. Pihaknya berharap pasca adanya fogging, ditindak lanjuti dengan gerakan PSN dengan gerakan 3M ( Menguras, Menutup dan Mengubur ) di lingkungan masing-masing.