Ratusan Warga Trenceng Jenangan Diserang Chikungunya

Ratusan warga Dukuh Trenceng, Desa Mrican, Jenangan, diserang Chikungunya. Informasi yang disampaikan Nurhadi kepala dusun setempat, ada sekitar 200 warga yang kena gigitan nyamuk aedes albopictus tersebut. 


Gejalanya mulai dari demam, mual, muntah, hingga nyeri sendi serta otot. Adapun yang diserang anak-anak hingga orang tua sejak tiga pekan terakhir.

Warga sudah melakukan penyemprotan secara mandiri dengan pinjaman alat desa. Dinas Kesehatan Ponorogo diminta segera turun tangan agar serangan Chikungunya tidak semakin meluas dan warga yang sakit bisa pulih kembali.

Iis Dianfatida, salah satu warga yang kena Chikungunya mengaku dirinya yang sehari-hari berjualan makanan untuk sementara off dulu lantaran dia dan anggota keluarganya sakit.

Sementara warga lainnya Dedy, mengaku istrinya yang tengah hamil muda juga terserang Chikungunya hingga harus banyak istirahat dan mengurangi aktivitas. (yd/rl/ab)