HeadlineJelajah

SDN Negeri Kekurangan Murid, Ketua DPRD Ponorogo: Ada Perbedaan Kualitas Negeri dan Swasta, Perlu Kajian Mendalam

Tahun ajaran 2023-2024 masih diwarnai dengan Sekolah Dasar atau SD yang kekurangan murid. Mayoritas SD yang kekurangan murid justru SD Negeri milik pemerintah. Disisi lain SD Swasta ada yang kebanjiran murid bahkan terpaksa harus menolak. Menanggapi fenomena tersebut, Sunarto Ketua DPRD Ponorogo mengatakan perlu kajian mendalam terkait penyebab SD Negeri kurang diminati sehingga menyebabkan sulit mendapat murid. Apakah karena jumlah populasi yang menurun atau karena kualitas yang jauh berbeda.

Jika memang karena perbedaan kualitas, lanjut Sunarto, perlu adanya inovasi dan merupakan pekerjaan rumah yang besar bagi Pemda untuk memecutnya. Namun jika memang karena populasi menurun, hingga perlu adanya regrouping atau penggabungan sekolah harus benar-benar dipikirkan secara matang. Tak jarang sudah ada wacana regrouping ternyata warga dan tokoh masyarakat meminta untuk tidak dilakukan.

Dari fenomena ini, tambah Sunarto, bisa dilihat jika kesadaran masyarakat dalam terkait pendidikan sudah tinggi. Mereka rela membayar dengan biaya tinggi untuk pendidikan. Kedepan akan segera dilakukan kajian mendalam dan rapat kerja dengan pihak terkait.