Disnaker Ingatkan, Loker PMI Tujuan Polandia Dan Kamboja, Hoaks

Hati-hati dengan info lowongan pekerjaan (Loker) ke Negara tujuan Polandia ataupun Kamboja yang marak diposting di media sosial. Sudah banyak korban yang melapor, dimana setelah diberangkatkan ke Negara tersebut ternyata tidak ada pekerjaan apapun disana sehingga Hoaks, penipu sengaja memposting info loker awu-awu sekedar mencari uang dari para calon tenaga kerja indonesia, dan informasinya penipu merupakan orang Indonesia sendiri.


Kabar itu disampaikan Joko setiawan Kabid pemberdayaan dan tenaga kerja dinas tenaga kerja (disnaker) dimana pusat, turun langsung ke Ponorogo yang merupakan kantongnya Pekerja migran indonesia-PMI. Sejauh ini memang belum ada korban asal Ponorogo yang melapor, tapi wajib diwaspadai. Sebagai bentuk antisipasi pihaknya mensosialisasikan agar  calon tenaga kerja mengunduh aplikasi jendela PMI, untuk mengetahui informasi keberangkatan secara resmi baik dari PJTKI dan penempatan nya.

Bahkan ketika sudah berada di Negara tujuan pun, aplikasi jendela PMI masih bisa dimanfaatkan saat ingin pindah tempat bekerja, pihaknya juga tidak menyarankan calon buruh migran memilih Negara-Negara tujuan yang rawan konflik seperti Sudan, ukraina, demi menjaga keselamatan.