Ribuan Guru Madin dan Swasta di Ponorogo Nglurug ke Pusat, Tolak Diskriminasi

Ribuan guru madrasah Diniyah dan swasta di Ponorogo nglurug ke Jakarta, Senin kemarin, 20 Maret 2023. Mereka menemui wakil rakyat yang duduk di Senayan, menuntut beberapa hal salah satunya minta diangkat menjadi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja P3K. 


Sekretaris forum guru swasta FGS Ponorogo Sumardji mengatakan selama ini para guru swasta merasa didiskriminasi dimana hanya guru yang mengabdi di sekolah negeri saja yang mendapat prioritas.

Ironisnya guru yang mengabdi di sekolah swasta harus keluar dari tempat tugasnya jika menjadi P3K karena akan ditempatkan di sekolah negeri.

Akibatnya banyak sekolah swasta yang akhirnya kekurangan guru. Selain itu pihaknya menuntut pembukaan kembali inpassing dan penghargaan masa kerja inpassing guru swasta. Dan tak kalah penting bayarkan tunggakan inpassing guru swasta tahun 2011 hingga 2014.

Dijelaskan puluhan guru swasta dan Madin Ponorogo bergabung dengan seluruh guru swasta se-Indonesia. Ditemui oleh komisi 2, 8 dan 10 DPR RI di gedung DPR RI Jakarta Pusat.