Cegah Banjir , Komunitas Morosari Mandiri Tanam Ratusan Pohon Disekitar DAS

Banjir dan longsor  yang sering melanda didusun lor kali desa Morosari Sukorejo membuat warga bergerak melakukan penanaman pohon .  Setidaknya 200 bibit ditanam mulai dari sengon laut , pete sukun ,trembesi dan kelapa genjah .  Jenis tanaman itu dinilai bisa memperkuat tanah sehingga tidak mudah longsor .


Hidayatul Munawaroh , koordinator komunitas Morosari Mandiri  mengatakan penanaman ratusan pohon itu  di pinggir  daerah aliran sungai .  Pemilihan bibit tanaman tersebut merupakan pilihan warga sendiri .  Pasalnya agar masyarakat mempunyai rasa memiliki dan memelihara agar pohon tersebut bisa tumbuh hingga besar .  Bahkan untuk tanaman pete nantinya juga bisa dijual jika berbuah .

Dijelaskan Sepuluh tahun terakhir ini sudah ada 3 KK warga  yang pindah karena rumahnya digerus longsor tebing sungai , sehingga cukup merugikan . Sementara itu penanaman pohon merupakan bagian dari Peringatan Hari Menanam Pohon Nasional 2022 .