HeadlineJelajah

Ratusan Jabatan Kepala Sekolah SD SMP Yang Kosong Akhirnya Terisi

Dinas pendidikan Ponorogo akhirnya mengisi ratusan  jabatan kepala sekolah SD dan SMP  pada Jumat lalu . Itu berarti seluruh jabatan kasek SD SMP yang awalnya dipegang plt , sudah di pegang pejabat definitif  .  Hal tersebut  disampaikan Nurhadi Hanuri, kepala dinas Pendidikan dimana sudah melantik 228 kepala sekolah SD ,maupun SMP minggu lalu ,  rinciannya  209 jabatan Kepala SD dan 19 jabatan kepala SMP .

209 jabatan kepala SD tersebut termasuk pengisian kepala SD Bringinan jambon yang sempat viral di media sosial. Pihaknya mewanti wanti Kepala sekolah untuk berkomitmen mengembangkan kemampuan peserta didik .  Nurhadi pun akan reward bagi guru yang berprestasi dan hukuman bagi yang melanggar aturan .

Pasalnya berdasarkan aturan yang ada harus di tegakkan, namun begitu  dirinya tidak menampik bulan Juni dan Juli ini juga ada yang pensiun sehingga akan diusulkan untuk pelantikan berikutnya .