Aplikasi Peduli Lindungi Diterapkan di Mall, Management PCC Pilih Fleksibel

Kebijakan pengunjung mall harus memiliki aplikasi peduli lindungi, juga siap diterapkan di Ponorogo City Center -PCC. Hanya saja, pihak pengelola pilih bersikap fleksibel menerapkan aturan tersebut karena dihadapkan banyak kendala. Seperti disampaikan Irfan Nainggolan, manager Mall PCC Ponorogo, pihaknya tidak mau bersikap kaku.


Pasalnya di dalam PCC sekarang ada fasilitas layanan publik yang melibatkan 3 instansi Pemkab. Sementara layanan publik seperti pengurusan administrasi kependudukan belum menerapkan aplikasi peduli lindungi sebagai persyaratan bagi pemohon yang datang.

Selain itu dari internal Mall PCC sendiri,  barcode aplikasi peduli lindungi masih dalam proses pembuatan oleh Asosiasi Pengusaha Retail Indonesia. Mall PCC sudah dibuka dan beroperasi sejak Selasa lalu, 07/09/2021 menyusul PPKM di Ponorogo berada di level 3.