Jalan Suromenggolo Ditutup Total, Pedagang CFD Terpantau Masih Buka

PPKM Darurat, Jl. Suromenggolo atau arena Car Free Day (CFD) Ponorogo setiap hari Ahad ditutup total selama 24 jam. Namun begitu dihari pertama penutupan total tersebut ternyata masih didapati beberapa pengunjung dan pedagang yang ngotot membuka penutup jalan.


Hal tersebut diakui oleh Ipda Aris Wibawa, Kanit Turjawali Satlantas Polres Ponorogo. Padahal pihaknya sudah mewanti-wanti untuk melakukan siaran keliling sebagai bentuk sosialisasi. Namun ternyata masih saja belum steril dari aktivitas pengunjung maupun pedagang.

Meski begitu pihaknya terus mengimbau dengan cara yang humanis seluruh pengunjung agar segera meninggalkan kawasan tersebut. Sedangkan bagi pedagang diakui masih diberikan toleransi. Namun kedepan diharapkan benar-benar steril.

Ipda Aris menambahkan, meski terpantau masih ada saja pengunjung di CFD namun jumlahnya sangat sedikit sekali. Pedagang yang memilih tetap jualan juga sepi pembeli. Penutupan ini juga sebagai bentuk implementasi penerapan PPKM darurat untuk pembatasan mobilitas masyarakat. Sedangkan penutupan total di CFD hanya setiap hari Ahad saja, selebihnya penutupan dilakukan di jam 20.00 hingga jam 05.00 WIB. (afy)