Tumpukan Jerami di Persawahan Condong Kauman Dibawa Kabur Pencuri

Pencuri yang satu ini bisa dibilang kebangetan, bagaimana tidak jika damen (jerami)  yang ditumpuk di pinggir sawah diambil dengan TKP di utara persawahan condong kauman. Tomy warga Karanglo Kidul sekaligus pemilik damen mengatakan sebenarnya jika diuangkan sedikit namun rugi waktu dan tenaga mengingat untuk mengikat damen dari satu kotak sawah perlu waktu seharian.


Kebetulan damen tersebut milik petani yang ada di kawasan itu, dan dia diberi Cuma-cuma asal mau membersihkannya sendiri, karena itu dirinya langsung bekerja terjun ke sawah untuk membersihkan jerami itu lalu diikatnya dan ditumpuk di pinggir jalan. Senin sore (29/03) sebenarnya akan diambilnya namun karena sudah menjelang magrib maka menunggu esok hari, sayangnya Selasa pagi (30/03) saat membawa pick up untuk mengambil, damen tersebut sudah tidak ada ditempatnya alias hilang.

Lebih lanjut dikatakan jika damen itu akan digunakan untuk pakan sapi miliknya, jika dikeringkan masih bisa mendatangkan nilai jual bahkan bisa mencapai 1 juta rupiah.