Pemkab Alokasikan 9M Untuk Pembangunan Puskesmas Selur Ngrayun

Pemerintah Kabupaten Ponorogo alokasikan 9 miliar lebih untuk pembangunan puskesmas di Desa Selur Ngrayun di tahun 2024. Dyah Ayu Puspitaningarti Kepala dinas kesehatan mengatakan perencanaan sudah dilakukan namun harus mengikuti proses pengadaan terlebih dahulu.


“Ini masih proses review perencanaan sudah dilakukan, Insya Allah bulan depan sudah mulai, Insya Allah, karenakan ada proses pengadaan yang harus dilalui” terangnya kepada wartawan  Kamis (21/03)

Pihaknya berharap dalam waktu dekat pembangunan segera akan dilakukan dimana kedepannya puskesmas tersebut akan dibuat rawat inap yang pembangunannya dilakukan bertahap, untuk pembangunan fisik targetnya bisa selesai tahun ini.

“Itu nanti patinya bertahap ya, artinya mungkin tahun depan ada penambahan lagi, seperti halnya pengisinyakan tidak langsung, bertahap” tambahnya

Dijelaskan keberadaan puskesmas sangat dibutuhkan warga setempat lantaran harus menempuh jarak yang jauh sekitar 10 km untuk menuju pelayanan kesehatan yakni di puskesmas induk.

Kebetulan tahun 2020 ada warga selur yang menghibahkan tanahnya seluas 5000 meter persegi untuk layanan publik, karenanya ditindaklanjuti Daerah untuk membangun puskesmas sesuai usulan masyarakat Desa Selur Ngrayun.