Kejar Lampu Hijau Berujung Tabrakan, Dua Orang Meninggal Dunia

Kecelakaan lalu lintas yang terjadi diperempatan Pabrik Es, Selasa (19/1) malam, pukul 21.00, mengakibatkan kedua pengendara meninggal dunia, yakni Ahmad Lasimin (64) pengendara sepeda pancal dan Yoga Setya Irawan (21) pengendara motor beat.


Kasatlantas Polres Ponorogo, AKP Indra Budi Wibowo menerangkan kronologi kejadian naas itu, dimana pengendara beat asal Desa Polorejo Babadan datang dari arah selatan ke utara, tiba tiba dari arah timur datang sepeda pancal yang dikendarai Ahmad Lasimin warga parang magetan.

Berdasarkan hasil olah TKP dan keterangan sejumlah saksi, pengedara motor beat dari arah selatan kecepatan sekitar 60 km per jam untuk mengejear lampu traffict light yang akan berganti merah. Diduga pengendara sepeda pancal yang akan menyebarang dari timur ke barat tidak memperhatikan situasi arus lalu lintas. Akibatnya tabrakan tidak bisa terhindarkan.

Keduanya terpental sementara kendaraannya sama-sama rusak parah. Pengendara sepeda pancal mengalami luka robek kepala bagian belakang. Sedangkan pengendara motor luka serius diwajah dan kepala. Keduanya meninggal dunia saat dibawa kerumah sakit.

Pihaknya berharap agar kasus tersebut menjadi perhatian bagi masyarakat untuk saling menghargai sesama pengguna jalan.

sementara informasi dari sejumah warga jika pengendara sepeda pancal merupakan pedagang bakso dimana malam itu sebelum kejadian dapat borongan dari salah seorang warga di Kelurahan Keniten. Kemudian Ia meminjam pemilik rumah karena ada kepentingan. Pemilik rumah sempat bingung karena tidak kunjung kembali hingga pagi hari hingga akhirnya mendapatkan kabar telah meninggal dunia karena lakalantas.