Pakai Sarung Tangan, Pencoblosan Makan Waktu Lama

Penggunaan sarung tangan bagi pemilih dan penggunaan baju hasmat untuk KPPS membutuhkan waktu ekstra dalam coblosan 9 Desember nanti. Berdasarkan hasil simulasi pencoblosan dan penghitungan rekapitulasi, Sabtu, 21 November lalu, rata-rata untuk satu orang pemilih butuh waktu 4 sampai 5 menit dalam menggunakan sarung tangan saja.


Sementara KPPS butuh waktu 15 menit untuk memakai baju hasmat. Karena itu, Arwan Hamidi, Komisioner KPUD akan mengintesifkan sosialisasi penggunaan sarung tangan plastik ke pemilih.

Selain itu, pemilih juga diminta datang sesuai dengan jam yang tertera dalam undangan, agar tidak terjadi kerumunan orang. Lebih lanjut dikatakan, untuk menghindari penularan Covid-19, pemilih diminta membawa pulpen sendiri. Secara umum simulasi pencoblosan berjalan sesuai dengan harapan. Agar lebih baik lagi, pihaknya akan melakukan bimbingan teknis ke PPS dan KPPS sebelum hari pencoblosan tanggal 9 Desember.