Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Puluhan Siswa PAUD Kunjungi BPBD, Dapat Edukasi Kesiapsiagaan Bencana Sejak Dini
  • DPRD Jatim Sidak Aktivitas Pertambangan di Wilayah Ngebel, Komisi D akan Tolak Penambahan Lokasi Tambang Baru
  • Desa Bringinan Jambon Harumkan Ponorogo, Raih Juara 4 Nasional Perlindungan Pekerja Migran
  • EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Mulai Sasar Kampung Transmigrasi Aceh Tengah Untuk Layanan Kesehatan
  • Gudang Masjid Al Mujahidin Gupolo Babadan Dioobok-obok Maling, 2 Mixer Amblas
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2024
  • Juni
  • 10
  • Tidak Diundang ke Jakarta, Petahana Lisdyarita Tetap Optimis Akan Maju Bersama Sugiri Sancoko
  • Politik
  • Headline
  • Jelajah

Tidak Diundang ke Jakarta, Petahana Lisdyarita Tetap Optimis Akan Maju Bersama Sugiri Sancoko

Gema Surya FM Senin 10 Juni 2024 | 14:35 WIB
Lisdyarita Web
Lisdyarita saat dimintai keterangan terkait tidak diundangnya dirinya ke Jakarta, dirinya bilang optimis tetap maju besama Kang Giri. (Foto.Yudi)

Petahana Lisdyarita mengaku optimis surat rekomendasi dari PDI Perjuangan akan turun memasangkan dirinya dengan Sugiri Sancoko sebagai bakal calon bupati dan calon wakil bupati dalam Pilkada 2024.

Meski dirinya secara resmi tidak diundang ke Jakarta oleh PDI-P, namun Wabup Ponorogo tersebut tidak mau ambil pusing karena menurutnya itu hanya surat tugas biasa. Pihaknya yakin akan maju Pilkada 2024 dengan Bupati Sugiri Sancoko.

Diakui, sudah banyak rayuan yang datang padanya agar maju sendiri namun ditolaknya. Pendukungnya tetap menginginkan maju bersama Sugiri Sancoko untuk jilid 2. Dijelaskan bahwa beredarnya surat tugas dari DPP PDI-P yang tidak mencantumkan namanya tersebut sempat membuat relawannya menangis, namun dirinya memberikan pemahaman.

Bahkan, dia meminta relawan untuk tidak memasang banner yang gambarnya hanya dirinya saja tanpa Sugiri Sancoko agar tidak menimbulkan spekulasi di kalangan masyarakat.

Sebelumnya, beredar undangan pemanggilan incumbent Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, ke DPP PDI Perjuangan. Dalam undangan itu, DPP PDIP juga mengundang puluhan bakal calon kepala daerah lainnya melalui surat nomor 6165 tertanggal 30 Mei 2024 yang ditandatangani Ketua PDIP, Bambang Wuryanto, dan Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto.

Undangan tersebut hanya memanggil incumbent bupati saja, tidak bersama wakil bupati, Lisdyarita. Padahal pasangan Rilis ini menggaungkan diri bakal berpasangan kembali. (yd/rl/ab) 

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Sedang Recovery, Wisata Bukit Suharto Free HTM
Next: 5 Anggota PPS Desa/Kelurahan di Ponorogo Mengundurkan Diri

Related Stories

bobd
  • Jelajah

Puluhan Siswa PAUD Kunjungi BPBD, Dapat Edukasi Kesiapsiagaan Bencana Sejak Dini

Gema Surya FM Rabu 21 Januari 2026 | 15:34 WIB
ld.jpg
  • Headline
  • Jelajah

DPRD Jatim Sidak Aktivitas Pertambangan di Wilayah Ngebel, Komisi D akan Tolak Penambahan Lokasi Tambang Baru

Gema Surya FM Rabu 21 Januari 2026 | 13:02 WIB
WhatsApp Image 2026-01-21 at 12.41.44
  • Headline
  • Jelajah

Desa Bringinan Jambon Harumkan Ponorogo, Raih Juara 4 Nasional Perlindungan Pekerja Migran

Gema Surya FM Rabu 21 Januari 2026 | 12:45 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.