HeadlineJelajah

Polisi Tangkap 8 Terduga Pelaku Pelemparan Batu Kendaraan Pemain Perspa Pacitan

Gerak cepat dilakukan jajaran Polres Ponorogo dalam pengungkapan kasus pelemparan batu, pada iring-iringan kendaraan pemain dan official Perspa Pacitan Ahad (17/12) petang, di Jalan Ponorogo – Pacitan.
Kurang dari 24 jam, Tim Resmob Satreskrim berhasil mengamankan 8 orang yang diduga pelaku.

Ipda Guling Sunaka Kanit Resmob Satreskrim Polres Ponorogo mengatakan, 8 orang terduga pelaku itu, masih dimintai keterangan untuk mengungkap motif penyerangan tersebut.

Dari 8 orang yang ditangkap, usianya ada yang masih dibawah umur. Informasi sementara, mereka beraksi dengan cara membuntuti kendaraan pemain Perspa sejak selesai bertanding di Magetan, serta ada yang mengarahkan sebelum kejadian.

Pihaknya telah mengamankan barang bukti yakni batu, bus, kaca spion, dan kacang samping.
Sekedar informasi, kendaraan pemain dan official Perspa Pacitan Ahad (17/12) malam di Jalan Ponorogo – Pacitan diserang sekelompok orang tidak dikenal.

Bus yang bertolak dari Stadiun Yosonegoro, Magetan itu, dilempari batu di Jalan Ponorogo – Pacitan di Kecamatan Slahung. Sejumlah pemain pun luka-luka.

Perspa Pacitan baru rampungkan pertandingan dengan Persepon Ponorogo Ahad (17/12) siang. Hasilnya kedua kesebelasan tersebut imbang 1-1. Dengan skor tersebut, membuat Perspa ungguli Persepon hasil head to head dan berhak temani Persemag Magetan ke 28 besar. (yd/rl/ab)