PT KAI DAOP 7 Madiun Dan Komunitas Kampanyekan Cegah Tindak Kekerasan Pelecehan Seksual
Cegah tindak kekerasan dan pelecehan seksual di stasiun dan di atas kereta api di stasiun madiu PT Kereta api indonesia (persero) daop 7 Madiun kampanyekan pencegahan tindak kekerasan dan pelecehan seksual. Dalam kegiatan tersebut, PT KAI (persero ) Daop 7 menggandeng Komunitas pecinta kereta api menggandeng Komunitas Pecinta Kereta Api Lingkup Madiun (Pecel +63).
Manager Humas PT KAI Daop 7 Madiun mengatakan, tujuan dari kampanye ini adalah untuk menggugah kesadaran masyarakat agar tidak melakukan tindak kekerasan dan pelecehan seksual di transportasi umum, khususnya kereta api.
“Kegiatan ini dilakukan untuk di stasiun madiun, menggandeng komunitas pecinta kereta api lingkup madiun, atau pecel +63” katanya kepada gema surya Ahad (11/09).
Kegiatan ini penting untuk mengajak kepada masyarakat, agar ketika menggunakan layanan KAI tetap saling menghargai dan menghormati sesama pelanggan sehingga dapat terwujud transportasi kereta api yang aman dan nyaman bagi seluruh pelanggan.
“kami membentangkan spanduk, serta mengajak masyarakat supaya ketika menggunakan layanan KAI tetap saling menghargai dan menghormati sesama pelanggan” imbuhnya.
Dalam kegiataan KAI mengkampanyekan imbauan mencegah tindak kekerasan dan pelecehan seksuaL, Supriyanto mengatakan, petugas KAI baik di stasiun maupun di atas kereta api akan tegas jika terjadi tindak kekerasan dan pelecehan seksual, Meski demikian, KAI juga tetap meminta pelanggan kereta api agar tetap waspada dan melaporkan kepada petugas jika terjadi tindakan kekerasan dan pelecehan seksual.