Kerusakan Bangunan Dampak Gempa Bantul Kerugian Capai Rp 200 Juta

BPBD Kabupaten Ponorogo mencatat kerugian sekitar Rp200 juta, dampak gempa bumi Kab. Bantul, DIY terhadap kerusakan bangunan yang ada di Ponorogo.

“BPBD Ponorogo sudah mengajukan ke Pak Bupati untuk bisa diambilkan dalam alokasi dana tanggap darutar.” Hal ini Disampaikan Surono, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Ponorogo, Senin (3/7).


Selain itu juga pihaknya akan mengajukan ke Provinsi untuk bantuan bahan bangunannya. Hanya saja untuk berapa jumlah bantuan yang diusulkan masih terus dilakukan inventarisir karena ada kemungkinan masih terus bertambah.

Diakui akibat gempa bumi yang terjadi di Bantul Jumat malam (30/6), sedikitnya 13 bangunan di Kabupaten Ponorogo mengalami kerusakan.

“Kecamatan Sambit tercatat paling tinggi kerusakan yang disebabkan gempa, dimana hingga saat ini tercatat 6 titik yang terdampak.”

Selain Kecamatan Sambit, Kecamatan Ponorogo dilaporkan 2 titik terdampak. Sisanya Kecamatan Sukorejo, Sampung, Siman, dan Slahung, masing-masing 1 titik terdampak.

Pihaknya sudah melakukan aksi kolaboratif bersama Tagana Kab. Ponorogo dan warga melakukan kerja bakti membersihkan puing bangunan di Kelurahan Paju. 

“Kita juga sudah melakukan aksi gandeng tangan dalam menyerahkan bantuan logistik terhadap warga terdampak,” imbuhnya. (rl/ab)