Jelajah

Dalam Sebulan, 7 Kali Kebakaran di Ponorogo

Setidaknya 7 kali kebakaran terjadi di Ponorogo berdasarkan catatan Satpol PP dalam sebulan, Joko Waskito, Kasatpol PP Ponorogo mengakui 7 kali itu diantaranya di Desa Duri Kecamatan Slahung, Desa Trisono Kecamatan Babadan, Desa Tempuran Kecamatan Sawoo, Desa/Kecamatan Kauman, Kecamatan Mlarak.

Pihaknya menjelaskan kebanyakan penyebab kebakaran karena kelalaian oleh pemilik rumah. Misalnya di Desa Trisono Kecamatan Babadan itu seorang Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) bermain korek api. Selain itu ada juga korsleting listrik dan puntung rokok. Ada juga yang membakar sampah di sembarang tempat. 

Masih kata Joko, kerugian mencapai ratusan juta rupiah. Setiap kebakaran pihak Satpol PP pasti menerjunkan dua armada mobil pemadam kebakaran (Damkar). Pihaknya menghimbau untuk warga kembali mengamati instalasi listrik nya, serta meminta warga yang mempunyai instalasi rusak segera untuk memperbaikinya segera agar tidak terjadi Kebakaran.