Jelajah

Sepi Karena PPKM, Pedagang Minta Dibebaskan Retribusi Pasar

Sejumlah pedagang di pasar tradisional minta Pemkab membebaskan retribusi pasar. Permintaan itu disampaikan mengingat kondisi pasar yang sangat sepi pasca kebijakan PPKM darurat. Pak Penik, pedagang pakaian di pasar- pasar daerah mengaku sejak diberlakukan PPM darurat tidak ada pembeli sama sekali.

Meski retribusi tidak besar hanya sekitar 2500 rupiah per plong nya namun sangat membebani pedagang. Pasalnya bukan hanya retribusi yang harus dikeluarkan, tapi juga biaya lain seperti biaya kuli hingga transportasi. Dirinya berjualan setiap hari pasaran seperti di pasar Jetis, Balong dan Sumoroto. Sejak pandemi memang sudah sepi tapi semakin tidak laku dipandemi tahun kedua ini.