Libur Panjang Penumpang Terminal Seloaji Mengalami Kenaikan 50 Persen

Ada lonjakan penumpang saat libur panjang akhir pekan yang dimulai Jumat 12 sampai 14 Februari. Dari data petugas terminal Seloaji, kenaikan penumpang mencapai 50 persen dari hari biasa. Eko Hadi Prasetyo Kepala Satuan Terminal Type A Seloaji, mengakui ada kenaikan penumpang. 


Jumlah penumpang yang datang per Kamis 11 Februari ada 538 orang dan yang berangkat sebanyak 259. Rata-rata penumpang naik bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) khususnya dari Surabaya.

Lanjut Eko hadi, bus AKDP yang berangkat  ada 35 armada sedangkan yang datang 34 armada. Sementara itu Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) yang datang 11 armada dan yang berangkat asejumlah 3 armada.

Masih kata Eko, kenaikan penumpang tersebut diluar prediksinya, pasalnya masih pandemi apalagi juga diperlakukan PPKM Mikro. Sehingga ketika mereka pulang ke kampung bisa jadi hanya dirumah saja atau hanya berkumpul dengan keluarga. (yd)