Rekapitulasi Suara Tingkat Kabupaten Digelar Hari Ini

Setelah dilakukan rekapitulasi di tingkat kecamatan, tahapan berikutnya adalah rekapitulasi suara tingkat kabupaten. Sesuai agenda surat suara hasil Pilkada 2020 Ponorogo akan dilakukan  penghitungan lagi di Gedung Sasana Praja, hari ini (15/12).


Divisi Teknis Penyelenggaraan mengatakan, Arwan Hamidi mengatakan, rekapitulasi suara tingkat kecamatan sudah selesai penghitungan sejak Ahad (13/12). Terakhir yang masuk rekapitulasi suara yakni Kecamatan Slahung. Pasalnya banyak TPS sehingga penghitungan cukup lama. Pihaknya mengklaim meski ada kendala aplikasi si rekap namun secara umum penghitungan surat suara bisa dilakukan secara manual dan berjalan baik.

Lanjutnya, hasil rekapitulasi suara kabupaten akan hari ini (15/12) dengan mengundang tim pemenangan masing-masing pasangan calon bupati, Bawaslu Kabupaten dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Pihaknya juga membatasi kehadirin misalnya PPK hanya 3 orang yang datang saat pembacaan rekapitulasi suara.