Quick Count DPC PDI P, Sugiri Sancako Lisdyarita Unggul Perolehan Suara

Hasil quick count DPC PDI-P Ponorogo sampai Rabu malam 9 Desember, Paslon nomor urut 01 Sugiri Sancoko dan Lisdyarita, memperoleh suara sebesar 65,20 persen. Jumlah tersebut mengungguli perolehan suara Paslon nomor urut 2, Ipong Muchlisoni dan Bambang Triwahono yang hanya sekitar 34,80 persen.


Bambang Juwono Ketua DPC PDI Perjuangan Ponorogo mengungkapkan quick count tersebut didasarkan pada sampling di 862 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di seluruh Kecamatan dan Desa di Ponorogo menggunakan metode multistage random sampling. Sampel tersebut diambil dari laporan masing-masing saksi dengan menyertakan foto hasil CKWK di setiap TPS. Sehingga hitung cepat tersebut memiliki margin of error di bawah 5 persen. Dengan hasil tersebut pihaknya meyakini paslon 01 Sugiri Sancoko dan Lisdyarita memenangi pilkada ponorogo di tahun 2020 ini. Namun penghitungan resminya menunggu real count dari KPU. Lanjut Bambang Juwono, kemenangan pasangan Calon Bupati Sugiri Sancoko – Lisdyrita ini adalah perjuangan bersama tidak hanya partai pengusung, dan relawan saja tapi atas kehendak Tuhan yang maha kuasa untuk menghadirkan pemimpin baru di Ponorogo ini.

Sementara itu Calon Bupati Sugiri Sancoko mengatakan kemenangan dirinya dimenangkan oleh Allah tak terkecuali masyarakat ponorogo serta relawan yang bekerja siang dan malam. Kemenangan ini merupakan doa wong cilik dan dijawab oleh Allah. Dirinya dan Calon Wakil Bupati Lisdyrita nanti hanya diberi tugas untuk membawa ponorogo lebih baik dan bermartabat sesuai dengan visi misi saat kampanye. Pihaknya juga meminta maaf jika selama kampanye menyinggung banyak orang termasuk Calon Bupati Ipong Muchlissoni. Sebenarnya dirinya dan Ipong Muchlissoni mempunyai niat baik untuk berbakti kepada masyarakat Ponorogo.