Jelajah

ODGJ Viral Ganggu Penjaga Toko di Balong Sudah Lama Bikin Resah Warga

Sebuah video yang menunjukkan seorang Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) mengganggu perempuan penjaga toko di Desa Balong, Ponorogo, menjadi viral di media sosial. Dalam video tersebut, terlihat seorang ODGJ laki-laki mengeluarkan kata-kata kotor dan berusaha menendang perempuan yang menjaga toko tersebut.

Beruntung, aksi ODGJ tersebut tidak melukai perempuan yang diketahui bernama Riska. Riska tetap tenang dan tidak memberikan perlawanan meski menghadapi situasi yang mengancam. Kakak Riska, Roihan, mengaku yang menyebarkan video tersebut ke media sosial karena merasa gregetan dengan situasi yang terjadi.

“Keberadaan ODGJ asal Bulak Balong itu sudah meresahkan dan membuat takut warga sekitar. Bukan hanya sekali mengganggu adik saya saat bekerja, tetapi berulang kali, sehingga saya meminta teman di samping toko untuk memvideokan aksi ODGJ tersebut,” ujar Roihan.

ODGJ ini tidak hanya mengganggu penjaga toko, tetapi juga sering mengganggu pengguna jalan di lampu merah perempatan Balong dengan meludahi mereka jika tidak diberi uang. Roihan dan warga lainnya sudah melaporkan kejadian ini ke pihak kepolisian, namun belum ada tindak lanjut.

“Kami sangat khawatir jika tidak segera ada penanganan, ODGJ tersebut semakin nekat dan bisa melukai,” tambah Roihan.