Jelang Mudik Lebaran 2024, Kapolres Pimpin Langsung Ramcek Dan Test Alkohol di Seloaji
Kapolres Ponorogo AKBP Anton Prasetyo turun langsung ke Terminal Seloaji untuk melakukan pengecekan armada bus Rabu siang (03/04) jelang arus mudik tahun 2024. Selain Ram cek juga dilakukan tes kesehatan, cek urine narkoba dan tes alkohol pada awak bus, Hasilnya puluhan awak bus ini dinyatakan negatif untuk tes urine dan tes alkohol.
AKBP Anton Prasetyo Kapolres Ponorogo mengatakan, kegiatan ini sebagai antisipasi kecelakaan pada armada bus di saat arus mudik lebaran tahun 2024, pihaknya pun akan melakukan cek kesehatan, tes urine dan tes alkohol pada awak bus secara acak.
“Baik kami bersama-sama dengan dishub dan instansi terkait, melakukan pengecekan, baik untuk pengecekan fisik crew kendaraan, maupun fisik dari kendaraan itu sendiri” terang kapolres kepada wartawan Rabu (03/04)
Menurut AKBP Anton Prasetyo, ini sebagai bentuk antisipasi kecelakaan armada bus saat mudik lebaran 2024, apalagi terminal Seloaji merupakan terminal pemberangkatan.
“Kita akan melakukan ini, waktunya tentatif, tidak mungkin dilakukan pemberitahuan, karena sifatnya dadakan” tambah Kapolres.
Sementara itu Purwanto koordinator satuan pelayanan terminal Seloaji mengatakan pengecekan dilakukan meliputi, tes urine ,cek kesehatan dan tes alkohol kepada awak bus baik antar kota dalam Provinsi ( AKDP) dan antar kota antar provinsi ( AKAP) hasilnya negatif // menurutnya saat ini jumlah penumpang masih landai.
“Hasilnya masih bagus semua (crew bus AKDP maupun AKAP), tidak ada temuan-temuan yang negatif” pungkasnya.