Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2023
  • September
  • 19
  • Kebakaran Kandang di Suren Mlarak, 10 Ekor Kambing Hangus Terpanggang
  • Headline
  • Jelajah

Kebakaran Kandang di Suren Mlarak, 10 Ekor Kambing Hangus Terpanggang

Gema Surya FM Selasa 19 September 2023 | 09:45 WIB
kambing
Kondisi kambing pasca kebakaran

10 ekor kambing terbakar hidup-hidup di Desa Suren Mlarak, setelah kandangnya habis di lalap si jago merah. Berawal membakar sampah di dekat kandang lantas ditinggal mengambil pakan ternak oleh pemilik. Meski tak lama, ternyata api sudah melahap habis bangunan kandang yang terbuat dari kayu tersebut.

Iptu Rosyid Efendi Kapolsek Mlarak menceritakan, kejadian tersebut terjadi pada Minggu Pagi, 17 September 2023, pemilik kandang bernama Muksin yang berprofesi sebagai petani. Awalnya istri pemilik bernama Marlin membakar sampah dekat kandang, kemudian ditinggal mengambil pakan ternak yang lokasinya tidak jauh dari kandang. Kemudian selang 15 menit saat kembali ke kandang, api sudah membesar dan berkobar hingga ke bagian dalam kandang. Lantaran kondisi cuaca yang kering dan angin, api mudah sekali membesar hingga 10 kambing yang ada didalamnya tidak sempat diselamatkan.

Setelah membesar, warga dibantu Polsek dan Koramil berusaha memadamkan dengan manual. Dalam kurun waktu 1 jam api sudah berhasil dipadamkan namun sayangnya hewan ternak didalamnya tidak ada yang selamat. Bangunan kandang sangat rapat dan tertutup sehingga kesulitan untuk menyelamatkan kambing-kambing naas tersebut. Sementara itu, kerugian diperkirakan mencapai Rp 20 Juta. Pihaknya menghimbau, warga agar lebih berhati-hati lagi saat membakar sampah. Di musim kemarau ini sudah banyak sekali catatan terkait kebakaran baik itu rumah atau hutan dan lahan.

 

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Pekan Olahraga Provinsi 2023, Atlet Jujitsu Ponorogo Borong Medali
Next: Kebakaran di Sekar Gayam, Pemilik Rumah Belum Matikan Tungku Api Dengan Sempurna

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.