Disbudparpora Dorong Water Fountain Telaga Ngebel Dimanfaatkan jadi Peluang Bisnis Souvenir

Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) mendorong para pemuda di Ponorogo untuk memanfaatkan peluang usaha di tengah kenaikan jumlah wisatawan telaga Ngebel. Kadisbudparpora, Slamet Yudha Sarwo Edi menilai bisnis di sektor pariwisata sangat menjanjikan  disaat telaga Ngebel tengah naik daun dengan water fountainnya.


Salah satunya usaha kerajinan tangan souvenir, dimana pihaknya melihat  masih sangat minim dijajakan di kawasan wisata telaga Ngebel. Penjual oleh-oleh makanan khas, merchandise, pernak-pernik, handycraft, maupun souvenir masih sangat jarang.

Padahal diyakini usaha homemade itu bakal laku keras. Apalagi berdasarkan survei yang dilakukan, pengunjung luar daerah di telaga Ngebel cukup banyak seperti Madiun, Ngawi, Magetan, Bojonegoro, Probolinggo, bahkan pengunjung dari Jawa Tengah hingga Jakarta.

Menurut Yudha ada beberapa ikon yang dapat diabadikan dalam souvenir. Selain potret telaga, water fountain layak menjadi landmark baru. Atau cerita rakyat tentang Baru Klinting dapat menjadi alternatif ide diabadikan dalam souvenir. (rl/ab)