Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • BPBD Ponorogo Diserbu Puluhan Siswa PAUD
  • Puluhan Siswa PAUD Kunjungi BPBD, Dapat Edukasi Kesiapsiagaan Bencana Sejak Dini
  • DPRD Jatim Sidak Aktivitas Pertambangan di Wilayah Ngebel, Komisi D akan Tolak Penambahan Lokasi Tambang Baru
  • Desa Bringinan Jambon Harumkan Ponorogo, Raih Juara 4 Nasional Perlindungan Pekerja Migran
  • EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Mulai Sasar Kampung Transmigrasi Aceh Tengah Untuk Layanan Kesehatan
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2024
  • Februari
  • 20
  • Harga Beras di Pasar Legi Turun Tipis, SPHP Menghilang
  • Jelajah

Harga Beras di Pasar Legi Turun Tipis, SPHP Menghilang

Gema Surya FM Selasa 20 Februari 2024 | 12:18 WIB
Beras

Harga beras di Pasar Legi Ponorogo mulai turun tipis. Sejumlah pedagang menyampaikan informasi bahwa penurunan harga mencapai sekitar Rp 300 per kilogramnya. Sebagai contoh, harga beras kualitas medium yang sebelumnya mencapai Rp 14.500 per kilogram, kini turun menjadi sekitar Rp 14.100 per kilogram.

Namun begitu, menurut Sundari, seorang pedagang beras di Pasar Legi, harga tersebut masih dianggap cukup tinggi. Turunnya harga beras ini disebabkan karena sebagian petani sudah mulai panen. Selain itu stok beras di tingkat distributor mulai kembali terisi. Sundari mengakui bahwa harga Rp 14.500 rupiah kemarin menjadi rekor tertinggi selama 25 tahun menjalani bisnis penjualan beras, dan tingginya harga tersebut mempengaruhi daya beli konsumen.

Sementara Suheri, pedagang beras lainnya, mengungkapkan bahwa pasca pemilu, harga beras mengalami penurunan meskipun tidak terlalu signifikan. Saat ini, harga beras medium di lapaknya mencapai Rp 14.200 per kilogram, sementara untuk beras premium sekitar Rp 15.200 per kilogram. Namun, ia mencatat bahwa program Stabilitas Pasokan Harga Pangan (SPHP) untuk beras pada hari Senin dihentikan sementara tanpa alasan yang jelas.

Suheri memprediksi bahwa menjelang bulan Ramadhan, harga beras akan kembali stabil seiring dengan panen raya yang diharapkan pada bulan Maret mendatang.

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Peras Kades, 2 Oknum Wartawan Media Online Ditangkap Polisi
Next: Masih Uji Coba, Kebijakan One Way Jalan Protokol di Ponorogo Berpeluang Dirubah

Related Stories

BP
  • Jelajah

BPBD Ponorogo Diserbu Puluhan Siswa PAUD

Gema Surya FM Kamis 22 Januari 2026 | 07:25 WIB
bobd
  • Jelajah

Puluhan Siswa PAUD Kunjungi BPBD, Dapat Edukasi Kesiapsiagaan Bencana Sejak Dini

Gema Surya FM Rabu 21 Januari 2026 | 15:34 WIB
ld.jpg
  • Headline
  • Jelajah

DPRD Jatim Sidak Aktivitas Pertambangan di Wilayah Ngebel, Komisi D akan Tolak Penambahan Lokasi Tambang Baru

Gema Surya FM Rabu 21 Januari 2026 | 13:02 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.