KLB, Ponorogo Akan Gelar PIN Polio mulai 15 Januari 2024
Dinas Kesehatan Ponorogo bersiap untuk menggelar Sub Pekan Imunisasi Nasional (Sub Pin Polio) yang dijadwalkan mulai 15 – 21 Januari 2024. Langkah itu dilakukan menyusul adanya instruksi dari pusat karena deteksiĀ kasus anak yang terjangkit virus polio di Jawa Timur.
Anik Setyorini, Kabid P2P Dinas Kesehatan Ponorogo mengatakan sasaran yang dilakukan vaksinasi polio adalah anak anak berusia 0 sampai 7 tahun. Sementara untuk lokasi pemberian imunisasi yakni di Puskesmas, Posyandu, TK/PAUD, SD/MI, serta Pos Imunisasi lainnya. Besar harapan warga ikut mensukseskan Pekan Imunisasi Nasional (PIN Polio).
Dijelaskan penyebab polio adalah virus yang disebarkan oleh orang yang terinfeksi melalui feses, yang dapat menyebar dengan cepat, terutama di daerah dengan sistem kebersihan dan sanitasi yang buruk. Tidak ada obat untuk polio dimana hanya dapat dicegah dengan imunisasi. Sebenarnya indonesia sudah bebas dari penyakit polio sejak tahun 2014. Namun dengan adanya beberapa kasus temuan lagi di Aceh, Jawa Timur dan DIY, maka dipastikan penyakit tersebut muncul kembali. Untuk polio sendiri meski ditemukan penderita dengan jumlah 1 penderita saja, status langsung menjadi KLB atau Kejadian Luar Biasa. Tanda-tanda serangan polio, tiba-tiba terjadi kelumpuhan padahal tidak terjatuh atau mengalami kecelakaan.