HeadlineJelajah

Kebakaran Hutan dan Lahan Meluas, Bupati Minta Segera Ada Solusi

Bupati Sugiri Sancoko menyesalkan semakin meluasnya jumlah kebakaran hutan dan lahan di Ponorogo. Apalagi berdasarkan pengecekan di lapangan, diduga ada unsur kesengajaan kebakaran hutan yakni untuk pembukaan lahan.

Menurut orang nomor satu di Pemkab itu, tidak mungkin cuaca panas ini hanya gesekan antar pohon saja, sehingga pihaknya meminta kesadaran masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran hutan karena banyak yang dirugikan termasuk mengganggu habitat hutan. Selain itu bisa serta mengganggu pernafasan warga.

Pihaknya dan instansi terkait untuk melakukan berkoordinasi mencari solusi kebakaran hutan.

Sekedar informasi, kebakaran hutan terjadi di petak 110 Desa Truneng, Kecamatan Slahung dan 115 Desa Bekare, Kecamatan Bungkal. Api semakin meluas dan membakar selasah hutan seluas belasan hektar.

Kebakaran ini membuat sejumlah warga mengeluhkan asap yang mengganggu pernafasan. Warga juga khawatir api menyebar ke pemukiman. (yd/rl/ab)