Jelajah

Tolak Kenaikan Harga BBM Bersubsidi, IMM Gelar Aksi Unjuk Rasa di Depan Gedung DPRD

Lagi Ratusan mahasiswa melakukan aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM subsidi, kini giliran Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah ( IMM) Ponorogo menggelar aksi unjuk di gedung DPRD Ponorogo pada Kamis (08/09/2022), bahkan ratusan Mahasiswa tersebut mempertunjukan aksi teatrikal dengan membawa jerigen tempat BBM.

Agil nugroho ketua IMM Ponorogo mengatakan, dari sampel survey 240 orang mayoritas menolak kenaikkan harga BBM Subsidi, sehingga pihaknya mendesak membatalkan kenaikan harga BBM subsidi. Agil mengatakan pihaknya menuntut Pemerintah melalui BPH Migas untuk membuat kebijakan pengawasan peredaran BBM bersubsidi di masyarakat secara ketat, mendesak Pemerintah untuk mengevaluasi kembali sistem dan penerapan aplikasi My Pertamina.

Selain itu masa juga meminta kepada Pemerintah untuk Mengevaluasi kinerja BPH Migas karena tidak mampu menjalankan fungsi pengaturan dan pengawasan terhadap penyediaan dan pendistribusian Bahan Bakar Minyak. Sementara itu para demonstran juga ditemui pimpinan DPRD Ponorogo, penjagaan ketat juga dilakukan oleh pihak kepolisian.