Jelajah

Terkait Kasus Dugaan Penyelewengan Dana BOS 2019-2024 SMK PGRI 2 Ponorogo, Kejaksaan Telah Periksa 16 Saksi

Kejaksaan Negeri Ponorogo selama dua hari terakhir, telah memeriksa 9 orang saksi terkait kasus dugaan penyelewengan dana BOS 2019-2024 SMK PGRI 2 Ponorogo. 9 saksi yang diperiksa secara bergantian pada Selasa (18/11/24) dan Rabu (19/11/24).

Agung Riyadi, Kasi Intel Kejaksaan Negeri Ponorogo tidak bersedia menyebutkan nama-nama yang telah diperiksa namun sangat terkait dengan penggunaan dana BOS di sekolah swasta dengan ribuan siswa itu. Dijelaskan, pihaknya telah memeriksa total sekitar 16 orang saksi dan tidak tertutup kemungkinan saksi yang diperiksa ini akan bertambah.

Korps Adhyaksa ini juga menyita barang bukti dokumen di suatu tempat untuk menambah barang bukti yang telah disita dan digeledah di tiga tempat yakni SMK PGRI 2 Ponorogo, Kantor Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur wilayah Ponorogo – Magetan dan pihak ketiga.

Sementara itu ketika disinggung dugaan dana BOS periode 2019 – 2024 SMK PGRI 2 Ponorogo mengalir pada pembelian Bus, Agung enggan menjawab detail pertanyaan tersebut. Pasalnya merupakan materi penyidikan.