Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • BPBD Ponorogo Diserbu Puluhan Siswa PAUD
  • Puluhan Siswa PAUD Kunjungi BPBD, Dapat Edukasi Kesiapsiagaan Bencana Sejak Dini
  • DPRD Jatim Sidak Aktivitas Pertambangan di Wilayah Ngebel, Komisi D akan Tolak Penambahan Lokasi Tambang Baru
  • Desa Bringinan Jambon Harumkan Ponorogo, Raih Juara 4 Nasional Perlindungan Pekerja Migran
  • EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Mulai Sasar Kampung Transmigrasi Aceh Tengah Untuk Layanan Kesehatan
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2024
  • April
  • 5
  • Pencurian di Minimarket Sambit Berhasil Digagalkan
  • Jelajah

Pencurian di Minimarket Sambit Berhasil Digagalkan

Gema Surya FM Jumat 5 April 2024 | 13:44 WIB
Pelaku Sambit
Tak bisa berkutik, pelaku yang pernah melakukan aksi pencurian di minimarket di Sawoo, kali ini aksinya di Sambit harus menjadi akhir perjalanannya mencuri. (Foto/Istimewa)

Masih ingat pencurian di Sawoo yang pelakunya menggunakan topeng tas kresek merah pekan lalu? Jumat (5/4) dini hari, pelaku tersebut kembali melakukan aksinya di salah satu minimarket di Desa Campurejo, Kecamatan Sambit.

Pelaku yang berinisial SYN ini menggunakan mukena berwarna putih menyerupai pocong untuk menakuti warga yang ada. Namun apes bagi pelaku, pasalnya diketahui karyawan minimarket rumahnya berdekatan dengan minimarket tersebut.

Karena alarm minimarket berbunyi, sehingga karyawan toko mendatangi minimarket. Aksi pelaku diketahui, dan akhirnya pelaku mengacungkan linggis sambil melarikan diri. Namun, karyawan berteriak maling hingga akhirnya masyarakat datang dan sempat menghajar pelaku sebelum diserahkan ke Polsek Sambit.

Seperti yang diakui AKP Badri, Kapolsek Sambit, dalam menjalankan aksinya, pelaku hanya bermodalkan besi linggis untuk menjebol atap bangunan minimarket tersebut. Sebelumnya, pelaku melakukan survei bangunan untuk memudahkan aksi pencuriannya.

Pelaku yang merupakan residivis kasus pencurian, memarkir mobil Agya warna merah sejauh 1 kilometer dari Tempat Kejadian Perkara. Tersangka menyasar barang berharga di minimarket, misalnya rokok dan uang.

Pengakuan dari pelaku, kata AKP Badri, SYN sudah melakukan aksinya sebanyak 2 kali, yakni di Sawoo dan Sambit. Saat ini, pihaknya sedang melakukan pengembangan apakah ada Tempat Kejadian Perkara lainnya.

Sementara itu, pelaku SYN, yang sehari-hari sebagai sopir online, mengakui jika melakukan pencurian di Sawoo dan Sambit. Hasil uang curian di Sawoo digunakan untuk membayar hutang, sedangkan rokoknya belum terjual.

Sedangkan yang di Kecamatan Sambit masih akan kabur namun berhasil digagalkan. SYN mengungkapkan dirinya sengaja menggunakan mukena menyerupai pocong untuk menakuti, sedangkan penggunaan topeng. (rl/ab) 

 

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Jelang Lebaran, Pengunjung Pasar Legi Membludak, Area Parkir Sempat Overload
Next: Ditinggal Sholat Tarawih di Masjid, Honda Beat Milik Warga Binade Ngrayun Raib

Related Stories

BP
  • Jelajah

BPBD Ponorogo Diserbu Puluhan Siswa PAUD

Gema Surya FM Kamis 22 Januari 2026 | 07:25 WIB
bobd
  • Jelajah

Puluhan Siswa PAUD Kunjungi BPBD, Dapat Edukasi Kesiapsiagaan Bencana Sejak Dini

Gema Surya FM Rabu 21 Januari 2026 | 15:34 WIB
ld.jpg
  • Headline
  • Jelajah

DPRD Jatim Sidak Aktivitas Pertambangan di Wilayah Ngebel, Komisi D akan Tolak Penambahan Lokasi Tambang Baru

Gema Surya FM Rabu 21 Januari 2026 | 13:02 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.