Satlantas Polres Ponorogo Droping Air Bersih dan Beri Tandon Penampung Air
Satlantas Polres Ponorogo salurkan ribuan liter air bersih di lingkungan Magersari RT 4/RW 4 Dukuh Sukun Desa Sidoharjo Pulung Senin (11/9) siang. Bahkan tandon penampungan air pun juga diberikan kepada warga setempat.
AKP Affan Priyo Wicaksono, Kasatlantas Polres Ponorogo mengatakan, selain butuh air bersih, mereka juga butuh tandon penampungan air bersih, sehingga pihaknya memberikan tandon penampungan air ukuran 1.000 liter yang di letakkan di lingkungan sekitar, agar menambah jumlah penampungan air yang telah ada.
“Kita mengadakan kegiatan baksos dalam rangkaian HUT Lantas yang ke 68. Dalam hal ini kita bersama-sama dari Polres memberikan bantuan air bersih,” tambahnya.
Air bersih yang disalurkan yakni 3.000 liter. Pihaknya berharap dengan bantuan tersebut dapat membantu kebutuhan air bersih warga setempat.
Menurutnya, kepedulian Polres Ponorogo di Dukuh Sukun tersebut sudah kedua kalinya. Tidak tertutup kemungkinan bantuan air bersih juga akan diberikan hanya saja pihaknya harus berkoordinasi dengan perangkat desa setempat.
Sementara itu Mislan, perangkat Desa Sidoharjo Pulung mengatakan, bantuan yang diberikan Satlantas Ponorogo ini cukup membantu.
Pasalnya setiap musim kemarau ini di lingkungan Magersari ini selalu kekurangan air bersih. Karena sumber mata air yang menjadi jujugan warga telah habis, pihaknya pun telah berkoordinasi dengan BPBD untuk memperoelh bantuan air bersih. (yd/ab)