
Peserta seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Kesehatan 2022 dapat melakukan sanggah hasil seleksi mulai selasa 03 Januari 2023 hingga 5 Januari 2023. Jadwal tersebut mundur dari semestinya yakni 31 Desember 2022 lalu .
Kepala Badan kepegawaian pengembangan sumber daya manusia (BKPSDM), Andi Susetyo menjelaskan masa sanggah mundur karena pengumuman juga mundur dari jadwal sebelumnya . Menurutnya , mundurnya pengumuman bukan hanya terjadi di Ponorogo namun 8 kabupaten lain di Jawa Timur .
Pihaknya kurang tahu pasti alasan mundurnya pengumuman yang seharusnya pasalnya itu merupakan wewenang panselnas BKN . Andi mengungkapkan masa sanggah dilakukan secara online dengan mengupload barang bukti yang ada , sehingga tidak harus datang ke BKPSDM .