Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2022
  • November
  • 21
  • Lupa Matikan Api Kompor, Rumah Pedagang Gorengan di Desa Carat Ludes Terbakar
  • Headline
  • Jelajah

Lupa Matikan Api Kompor, Rumah Pedagang Gorengan di Desa Carat Ludes Terbakar

Gema Surya FM Senin 21 November 2022 | 09:12 WIB
B

Diduga lupa matikan kompor di dapur, rumah Kasiani, warga RT 002/RW 001 Dukuh Wetan Dalem desa Carat, ludes dilalap si jago merah Minggu 20 November 2022 sekira pukul 04.10 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, tapi kerugian ditaksir mencapai Rp 75 juta.Pasalnya rumah dan isinya habis terbakar bahkan uang simpanan sebesar Rp 12 juta yang berhasil diselamatkan sudah tidak utuh lagi bentuknya.

Kompol Beny Hartono, Kapolsek Somoroto menjelaskan kronologis peristiwa itu dimana korban pukul 24.00 WIB mulai menggoreng dagangannya untuk dijual di Pasar Somoroto. Sekitar pukul 03.30 WIB Korban selesai memasak gorengan di dapurnya, selanjutnya mengangkat wajan dan pergi mandi untuk bersiap-siap ke pasar. Diperkirakan yang bersangkutan lupa mematikan api kompor dan langsung berangkat ke pasar begitu saja.

 

Sekitar pukul 04.25 WIB, ada warga yang mendengar suara ledakan dan selanjutnya mengecek keluar rumahnya. Ternyata rumah korban sudah dalam keadaan terbakar atapnya dengan api yang menyala besar, kemudian memanggil anak korban untuk meminta bantuan tetangga sekitar.

 

Pihaknya yang turun ke lokasi ikut membantu memadamkan api bersama tim pemadam kebakaran Pemkab Ponorogo dan BPBD serta Koramil. Sekitar jam 5.30 WIB api berhasil dilokalisir sehingga tidak merembet ke bangunan lainnya.Sementara Dian Purwantoko, petugas pemadam kebakaran yang berada di lokasi menyampaikan ada satu unit mobil PMK yang turun ke lokasi dan juga mobil penyuplai air BPBD Ponorogo. Ketika mobil PMK datang, api sudah membumbung tinggi nyaris memporak-porandakan bangunan rumah tersebut. Dibutuhkan waktu sekitar dua jam untuk menjinakkan amukan si jago merah karena pihaknya sempat terkendala air.

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Warga 7 RT di Dukuh Ngembel dan Galih Baosan Lor, Buka Jalan Baru Secara Manual
Next: Peduli Mbah Siyem, Karang Taruna Desa Jurug Lakukan Open Donasi

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.