HeadlineJelajah

Beat Tabrak Bus di Depan SBPU Sekayu, 2 Korban Luka Parah

Kecelakaan lalu lintas terjadi di depan SPBU Sekayu jalan Trunojoyo Ponorogo Selasa malam, 11 Oktober 2022 sekitar pukul 22.00 WIB. Beat yang dikendarai Muhammad Gading Satria berboncengan dengan Bahlul Ulil Albab, warga Karanglo Kidul Jambon bertabrakan dengan bus.

Akibatnya pengendara sepeda motor, mengalami luka parah sehingga dilarikan ke RSUD Dr. Harjono Ponorogo. Dari rekaman CCTV yang beredar di media sosial terlihat ada dua armada bus berjalan dari arah barat ke timur. Satu bus, lurus sementara satunya lagi, belok kanan untuk mengisi solar ke SPBU Sekayu.

Sebenarnya dari barat sudah menyalakan lampu sein darurat, namun tiba-tiba dari timur muncul Beat yang dikendarai korban dan terjadilah tabrakan. Motor mengenai bagian depan sebelah kanan bus yang mengakibatkan kerusakan pada kaca dan bodi depan sementara Beat bagian depan hancur.

Muhammad Abror, sekretaris desa Karanglo Kidul saat dikonfirmasi membenarkan ada 2 warganya terlibat lakalantas di depan SPBU Sekayu. Keduanya merupakan santri Lirboyo Kediri yang pulang kampung karena ada acara Maulid Nabi Muhammad SAW. Pihaknya mendengar informasi itu, Rabu pagi, 12 Oktober 2022 melalui grup wa, sehingga tidak mengetahui kejadian persisnya.

Kabarnya, keduanya yang memang bertetangga tersebut, ngopi di kawasan kota lalu pulang. Belum sampai rumah terjadi musibah tersebut. Update hingga Rabu pagi, kedua warganya tersebut masih dirawat intensif di RSUD Ponorogo dan persiapan menjalani operasi.

Sementara Joko Handoko, humas RSUD Dr. Harjono Ponorogo saat dikonfirmasi mengatakan kedua korban masuk ruang IGD sekitar jam 23.00 WIB. Setelah dilakukan pemeriksaan untuk korban atas nama Muhammad Gading Satria, mengalami patah tulang paha dan iga kanan dan tulang hidung dan sesak. Sementara Bahlul Ulil Albab mengalami tulang hidung dan jari kanan patah, keduanya dirawat di ruang HCU.

Nantinya akan ada beberapa dokter yang menangani sebab akan dilakukan operasi.