HeadlineJelajah

Harga Telur Nyaris Sama Dengan Harga Daging Ayam , Pasokan Dari Peternak Tersendat

Harga telur  nyaris menyamai harga daging ayam  sejak sepakan terakhir . Informasi yang disampaikan Rofik , pedagang telur di Jalan sukarno hatta,  jika diecer harga telur mencapai  Rp 29 ribu hingga Rp. 30 ribu rupiah dan grosir Rp 28 ribu rupiah per kgnya .  Mahalnya harga telur  ini karena stok di pasaran yang kurang .  Pasalnya banyak peternak yang mengurangi populasi ayam petelur  menyusul harga pakan yang tinggi  .  Akibatnya  daya beli konsumen  turun jika sebelumnya dia mampu menjual harga telur aceren sekitar  75 hingga 100 kg sehari kini tinggal separonya saja . 
Kalangan ibu rumah tangga banyak yang komplen lantaran harga telur hampir menyamai daging ayam potong . Beruntungnya permintaan dari tingkat grosir masih stabil sehingga modal masih bisa berputar .
Meski begitu, bukan berarti tanpa tantangan . Ditengah harganya yang melambung tinggi, sebagai pedagang dirinya juga kesulitan mencari barang. Kebanyakan telur sudah terserap habis di daerah masing-masing sebelum sampai ke pedagang grosir seperti dirinya . 
Belum lagi harus menerima komplain dari sejumlah pengusaha roti lantaran harganya yang terus mengalami kenaikan di tengah belum pulihnya perekonomian masyarakat .  Namun apa boleh buat, sebagai pedagang dirinya hanya bisa menyesuaikan harga kulakan .