HeadlineJelajah

Ada Situs Tapak Jaran di Caluk Slahung

Meski hingga kini belum diketahui siapa pemilik kuda yang diduga sempat singgah di Caluk Slahung hingga memunculkan bekas telapak kaki kuda di batu yang ada pada jalur Ponorogo-Ngrayun atau Ponorogo-Pacitan bagian timur itu, namun warga masyarakat terus melakukan upaya pemeliharaan situs.

Situs Tapak Jaran yang ada di Desa Caluk Slahung, masuk Dawetan, Dusun Gupit tersebut memang kondisinya saat ini belum dibuka sebagai tempat wisata. Hanya saja, warga masyarakat terus melakukan upaya pemeliharaan, sekalipun jika nanti ada pemugaran kawasan.

Dikatakan Agus, salah satu tokoh masyarakat di Desa Caluk, bahwa lokasi situs Tapak Jaran dulunya berada di jalur utama Slahung-Ngrayun atau Slahung-Pacitan. Saat itu, di lokasi Tapak Jaran memang digunakan masyarakat untuk singgah atau istirahat saat perjalanan. Namun sekarang, jalur utama tidak lagi melewati area situs, melainkan lewat daerah Gembes.

Disisi lain, saat disinggung soal kondisi situs Tapak Jaran saat ini, memang belum dialihkan sebagai tempat wisata, hanya saja sering menjadi jujukan pesepeda gunung atau kegiatan hiking mengingat lokasinya yang ada di pegunungan dengan panorama yang indah.