HeadlineJelajah

Di Karang Patihan Lahan 40 Hektar Ditanami Jeruk Siam Sejak Tahun 2014

Setidaknya lahan seluas 40 hektar di desa Karang patihan Balong ditanami jeruk siam berdasarkan data tahun 2021 .  seperti  dikatakan Eko Mulyadi Kepala desa Karang Patihan Balong , sejak tahun 2014 mulai digalakkan penanaman pohon jeruk siam .  Pasalnya pada tahun 1999 desa Karang Patihan pernah terkenal dengan desa penghasil jeruk siam .  Namun 2002 pohon jeruk tersebut terkena virus sehingga terpaksa harus ditebangi .

Lanjut Eko,  pada tahun 2014  digalakkan lagi menanam pohon jeruk jenis tersebut.  Meskipun ada juga pohon jeruk yang harus ditebang Karena terkena virus . Diakui  kalau ada tanaman yang  mati itu pasti terjadi dalam setiap proses pertumbuhan .  Karenanya  kata Eko, pihaknya dan dinas  berupaya  melakukan pendampingan pada petani jeruk siam .