HeadlineJelajah

Mobil Isuzu Elf Milik Unida Gontor Terbakar, Penyebabnya Diduga Karena Korsleting

Sebuah mini bus Isuzu Elf bernopol AE 7835 S milik Universitas Darussalam Gontor hangus terbakar saat tengah diperbaiki di bengkel AC yang berada di jalan Brigjen Katamso, Kelurahan Kadipaten, Kecamatan Babadan Kabupaten Ponorogo Senin sore, 28 Maret 2022. Diduga minibus yang terbakar tersebut akibat korsleting listrik.

Rudi Mashuri, 40 tahun, saksi mata kejadian mengungkapkan Isuzu Elf yang saat itu diperbaiki di bagian AC tiba-tiba mengeluarkan api di bagian belakang. Belum sempat dipadamkan, tinda-tiba api semakin membesar. Mini bus tersebut sebelumnya dibawa ke Tulungagung dan mengalami trouble di bagian AC. Namun ketika hendak diperbaiki mobil malah terbakar.

Sementara itu Lilik Slamet Raharjo, Kepala Satpol PP Pemkab mengatakan, pihaknya mendapat laporan kebakaran tersebut sekitar pukul 15.30 WIB. Dua unit mobil Damkar dikerahkan ke lokasi dan api berhasil dipadamkan sekitar 10 menit kemudian. Kerugian ditaksir sekitar ratusan juta rupiah. Sementara penyebabnya karena korsleting.