Jelajah

Tanam Porang Malah Tumbuh Pohon Pisang Raksasa

Warga Dukuh Setumbal, Desa Jurug Sooko sempat dihebohkan dengan pohon pisang milik Ladi, warga setempat. Pasalnya pohon pisang tersebut beda dengan pohon pada umumnya karena memiliki ketinggian hampir 3 meter dengan diameter debog sekitar 2 meter. Di usianya yang sudah 7 bulan, pohon pisang raksasa itu belum menghasilkan buah tapi memiliki daun yang rimbun dengan banyak pelepah.

 

Imam Syafii, cucu pemilik pohon pisang unik itu mengatakan, jika awalnya kakeknya tidak berniat menanam pohon pisang. Kebun dibelakang rumah tersebut direncanakan di tanami porang sehingga akhirnya membeli bibit porang seberat 3 kg ke pedagang. Setelah ditanam semua bibit porang tumbuh dengan baik tapi hanya satu yang beda dengan lain. Awalnya dikira tumbuh pohon jagung tapi setelah dibiarkan membesar ternyata tumbuh pohon pisang. Karena tidak sama dengan pohon pisang pada umumnya, maka sempat diposting dimedia sosial dan mendapat tanggapan beragam dari kalangan netizen. Ada yang mengatakan jenis pohon pisang bangkok, pisang papua dan pisang amerika

 

Sementara kepala Desa Jurug Sooko, Sukamto, membenarkan jika wilayahnya heboh dengan keberadaan pohon pisang raksasa milik warga Dukuh Setumbal. Sejauh ini pihaknya hanya menghimbau agar warga tidak berkerumun jika melihat pohon pisang tersebut. Pihaknya pun juga masih berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengetahui jenis pisang itu karena mengingat pemiliknya awalnya bertaman porang.