Perjalanan Mengunjungi Kerabat, Seorang Warga Desa Gondowido Tertimpa Pohon
Nasib apes menimpa suwondo 39 tahun warga RT 01 RW 02 dukuh Briket Desa Gondowido Ngebel. Dirinya harus terluka akibat tertimpa ranting pohon yang tumbang saat melintas di jalan Desa Ngebel tepatnya di dekat Koramil. Akibatnya kejadian tersebut ia menderita luka sehingga harus dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Kepala Desa Gondwido Ngebel, Baskoro, ketika dikonfirmasi mengatakan kejadian tersebut terjadi pada Rabu (26/1) sekitar pukul 16.00 WIB. Saat itu korban ingin mengunjungi rumah temannya yang berlokasi di Desa Ngebel. Saat melintas hujan sudah reda namun angin masih kencang sehingga sebuah pohon petai yang berada di tepi jalan roboh hingga menimpa ia dan sepeda motor yang dikemudikannya.
Korban sempat terpental mengingat banyaknya ranting yang menimpa, sepeda motor yang di kemudikanpun mengalami kerusakan. Sedangkan Warga sekitar yang mengetahui bergegas menolong korban dan membawanya ke Puskesmas terdekat.
Baskoro menambahkan, pasca kejadian korban sempat di rawat di UGD Puskesmas Ngebel. Sebelum akhirnya pada pukul 19.00 WIB, dibawa ke RSUD untuk mendapat perawatan. Dari informasi yang ia dapat dari keluarga, saat berada di UDG puskesmas kesadaran korban sempat turun, juga mengalami pendarahan di bagian mata kanan. Selain itu bagian tulang belakang juga mengalami masalah serius akibat tersabet ranting pohon sehingga penanganan lebih lanjut sangat dibutuhkan.