Tanaman Jagung Umur 7 Hari di Jimbe Jenangan Diserang Tikus

kalangan petani di Desa Jimbe Jenangan dibuat pusing dengan serangan tikus sejak 10 hari terakhir, tanaman jagung yang baru berusia 7 hari rusak akibat diserang hama pengerat tersebut. Seperti disampaikan Ipan salah satu petani, kalau dihitung ada ratusan hektar tanaman jagung yang disasar tikus sebab bukan hanya Jimbe saja melainkan Desa-Desa tetangga. 


Akibatnya petani harus kembali nyulami atau menanam bibit jagung yang baru, sedangkan model serangannya lanjut Ipan, adalah dengan cara mencabut akar jagung lalu memakan benih jagung yang baru ditanam itu. Selain rugi benih, petani juga rugi tenaga kerja ketika harus menanam dengan tanaman baru.

Sebenarnya berbagai upaya sudah dilakukan dari mencari sarangnya hingga memberikannya racun, tapi tampaknya belum memberikan hasil maksimal. Pihaknya berharap dinas pertanian turun tangan, setidaknya membantu melakukan pengendalian, informasi yang diterimanya ada pengasapan yang efektif untuk mengusir tikus layaknya fogging untuk nyamuk.