26 Lurah di Ponorogo akan Dipanggil Sekda Terkait Biaya Pemakaman
Pasca viral biaya pemakaman fantastis di Kelurahan Kepatihan, Sekda Agus Pramono ancang-ancang memanggil 26 lurah di Ponorogo. Langkah itu dinilai perlu, karena bisa saja terjadi di kelurahan lainnya. Karenanya Pemkab akan melakukan inventarisasi dengan mengundang kepala kelurahan yang ada di Ponorogo.
Informasi sementara yang masuk, untuk biaya pemakaman memang diatur. Namun hanya berkisar ratusan ribu tidak sampai jutaan rupiah. Itupun banyak yang pengelolaannya diserahkan juru kunci. Uang tersebut pun digunakan untuk perawatan makam serta upah bagi juru kunci makam. Kalau untuk krisis lahan, tentu pihaknya akan berupaya mencarikan tempat pemakaman umum yang sesuai dengan ketentuan dan sesuai dengan tata ruang.
Untuk itu Agus Pram memperingatkan kepada lurah, jika memang ada masalah dan akan mengambil kebijakan tertentu harus disampaikan ke pejabat diatasnya. (yd/rl)