Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2021
  • Februari
  • 20
  • Kisah Hengky, Warga Grogol Sawoo Yang Dikurung Karena Diduga Sering Mengamuk
  • Headline
  • Jelajah

Kisah Hengky, Warga Grogol Sawoo Yang Dikurung Karena Diduga Sering Mengamuk

Gema Surya FM Sabtu 20 Februari 2021 | 09:48 WIB
Hengky

Malang benar nasib Hengky Setyawan, warga Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo ini. Pria berusia 27 tahun itu dikurung di rumahnya sejak setahun lalu. Dengan alasan, meresahkan karena perbuatannya. Warga setempat menganggap Hengky gila karena pernah mengamuk dengan membawa senjata tajam. Sehari-hari bapak 1 anak itu, tinggal di ruangan berukuran 2×2,5 meter yang dibangun di belakang rumahnya dilengkapi kamar mandi dan toilet. Dirinya hanya tinggal bersama sang ibu. Sementara ayahnya sudah meninggal dunia saat bekerja sebagai TKI di Malaysia.

Saat ditemui para jurnalis di rumahnya, Hengky menuturkan, ibunyalah yang selama ini merawat termasuk memberi makan, melalui lubang persegi panjang berukuran 20 x 10 centimeter. Dirinya mengaku keberatan dan ingin dibebaskan. Awal dirinya dikurung, saat memukul saudaranya. Saat itulah, dia diikat dan akhirnya dikurung di ruangan sempit hingga saat ini. Dia hanya pasrah dan dan tidak bisa melawan karena dipukuli warga. Diapun dilarikan ke RSJ Lawang Malang untuk berobat.

Hengky mengaku awal dia depresi karena meninggalnya sang bapak saat bekerja di Malaysia. Saat menjalani pengobatan, biayanya ditanggung oleh saudaranya dengan imbalan tanah ayahnya. Namun hal ini sering diungkit-ungkit, sehingga membuatnya tersinggung. Dia ingin bebas, bisa bekerja dan menjalani kehidupan secara normal, kalaupun harus menjalani pengobatan dia mengaku siap.

Nur Hayati, ibunda Hengky sembari menitikkan airmata bercerita, sebenarnya ingin anaknya bebas. Secara fisik dan mental, anak sulungnya tersebut sehat. Akibat anaknya dikurung selama satu tahun lebih praktis tidak bisa kemana-mana, dan tidak ada pemasukan. Jika memang tidak diterima di lingkungannya, Nur Hayati mengatakan, bersedia untuk pindah. Diapun yakin anaknya tidak akan berbuat ulah yang membahayakan orang lain kecuali dengan keluarga saudaranya tersebut. Masih kata Nurhayati, Hengky tidak suka saat dibanding-bandingkan dengan  saudaranya yang lain.

Sementara itu Supriyadi kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Ponorogo mengatakan berencana merujuk Hengky Setyawan, warga Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, ke rumah sakit jiwa// Untuk itu saat ini Dinsos sedang berkomunikasi dengan Dinas Kesehatan Ponorogo untuk memeriksa secara medis. Hengky sendiri sudah beberapa kali menjalani perawatan, salah satunya di Rumah Sakit Jiwa Lawang, Kabupaten Malang. Karena sudah stabil Hengky diperbolehkan untuk pulang, namun warga sekitar kekeuh tidak mau kalau Hengky kembali pasalnya khawatir kambuh lagi. Sebagai solusinya, Dinsos P3A Ponorogo telah berkoordinasi dengan panti rehabilitasi di Kabupaten Pati, Jawa Tengah untuk merawat Hengky.

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Bayi Laki-laki Dalam Keadaan Hidup Dibuang di Masjid An Nuur Kutu Kulon Jetis
Next: Puncak HPN 2021 di Ponorogo, KWP Bagikan Ratusan Paket Sembako

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.